interface navigasi keyboard pada blender 3D

 akhir akhir ini gairah ngeblog benar benar drastis menurun dikarena kan penasaran sekali sama software atau aplikasi blender 3D ini , mulai dari interface navigasi keyboard maupun mouse sampai ke fitur fitur menu dan add on nya blender.bleder merupakan sebuah aplikasi untuk membuat objek 3 dimensi mulai dari animasi 3D sampai game 3D waw enak yah kalo sudah mahir banget :).
 walau pun saya tidak mahir mahir banget yang penting saya bisa sedikit sedikit mengoperasikannya tentunya sebagai pelampiasan atas rasa penasaran yang saya alami terhadap aplikasi blender ini, sebagai catatan diary saya didunia maya ini saya menuliskan pengalaman saya terhadap aplikasi blender 3D ini.
 jujur saja pada saat pertama kali membuka aplikasi ini saya langsung kebingugan karena terlalu banyak menu menu yang saya tidak ketahui fungsi nya tetapi kesini kesini akhirnya sudah terbiasa, apalagi sama navigasi pada blender ini apabila kita memakai laptop lalu sering lupa membawa mouse tentunya saya juga bingung untuk mengeser objek atau pun juga memutar objek hehehe untuk itu mari kita simak apa yang saya dapetin dari hasil mijit mijit keyboard dalam menggunakan aplikasi blender ini.
sebelum ke navigasi keyboard pada blender ini sebaiknya kenali dulu keyboard komputer nya dimana keyboard komputer tentunya berbeda beda tetapi sama saja fungsi nya.
keyboard
 didalam blender ada yang namanya navigasi NUM PAD dan NUM LOCK jikalau salah satu diaktifkan pada saat kita menekan angka 2 misalnya tentunya akan muncul hasil yang berbeda jika kita megunakan NUM PAD atau pun NUM LOCK, untuk mengaktifkan NUM LOCK kita hanya menekan saja tombol num lock ( yang saya tandai merah pada gambar diatas) bila tidak diaktifkan maka tombol tombol angka akan berupa num pad
 untuk keyboard laptop sendiri yang berukuran kecil misal 15inch biasanya keyboardnya rapat dimana pada saat kita mengaktifkan NUM LOCK tidak seperti pada gambar keyboard PC DESKTOP diatas mari kita coba lihat keyboard laptop dibawah ini
fungsi keyboard laptop
 ada beberapa laptop yang cara fungsi keyboardnya berbeda seperti gambar diatas keyboard laptop untuk mengaktifkan NUM LOCK kita hanya menaekan FN + F11 maka tombol tombol yang saya tandai dengan angka merah akan aktif
 contoh lain ada juga laptop yang pada keyboardnya ada tombol NUMLK / SCR LK nah itu tinggal ditekan saja maka num lock nya langsung aktif dan tentunya sobat sendirilah yang mengetahui sama keadaan laptopnya masing masing.
 catatan : penggunaan navigasi di blender tombol angka pada Numlock berbeda dengan tombol angka pada area Caption Lock ( angka qwerty yang berjejer diatas)

Fungsi Num Lock di Blender

jika kita akan mengoperasikan blender untuk edit ataupun membuat objek 3D tetapi terlupa membawa mouse laptop kita bisa menggunakan fungsi keyboard pada laptop kita hmm berangkat dari penjelasan gambar keyboar diatas mari kita bahas satu persatu apa yang saya dapatkan.

Orbit dan Pan (Geser)

 untuk menggunakan Orbit dan Pan (Geser) ini angka nya hanya 2, 4, 6, 8 ( num lock) untuk keterangan fungsi angka nya lihat gambar
fungsi angka pada blender
 dan kita coba praktekan fungsi angka numlock pada laptop kita di blender coba perhatikan pada gambar GIF dibawah ini dimana saat tekan angka 2 dst maka objek akan bergeser
Orbit dan Pan blender
 gerakan pada gambar diatas dengan cara menekan angka numlock 2, 4, 6, 8 dimana user perspective mengitari (orbit) kubus.

 lalu kita praktekkan lagi dengan menekan Ctrl + 6, Ctrl + 8, Ctrl + 4, Ctrl + 2 (numlock) lihat gambar GIF dibawah ini
Geser Pan blender
user perspective dapat bergeser ke kanan, atas, kiri, bawah

 Melihat dari salah satu sumbu


 dalam menambah kan objek didalam blender terkadang kita perlu juga ingin melihat objek kita dari semua sudut untuk itu didalam fungsi keyboard ini kita bisa melakukannya dimana didalam blender ada 3 sumbu yaitu X, Y, Z.
perspektif sumbu
lihat keterangan fungsi angka gambar diatas ini pasti teringat gambar yang diawal tadikan koq sama yah hehehe tenang ini adalah angka NUM PAD jadi sebelum melakukan langkah ini non aktifkan dahulu NUMLOCK nya
 kita coba praktekan tekan Num Pad : 1, 3, dan 7
Melihat dari salah satu sumbu

 kita praktekan lagi dengan tekan Num Pad Ctrl+1, Ctrl+3, dan Ctrl+7
Melihat dari salah satu sumbu
hasilnya berlawanan dengan yang tanpa Ctrl :) 
yang depan jadi belakang yang kanan jadi kiri yang atas jadi bawah


kita lanjut lagi soalnya masih banyak sekali fungsi keyboard ini pada blender

Mengubah proyeksi perspective dan orthographic

  perspective = adalah pandangan dari satu titik menyebar luas
  orthographic = adalah pandangan dari satu titik tetap lurus
  proyeksi perspective pada blender ini adalah untuk melihat satu objek mengarah ke latar belakangnya semakin luas dan menyebar sedangkan proyeksi orthographic adalah melihat objek dengan arah yang tetap ke latar belakangnya
 untuk mempraktekan proyeksi perspective dan orthographic ini cukup menekan NUM PAD 5

Fokus pada Object dan Local Editing

 fungsi dari pada Fokus pada Object dan Local Editing adalah agar cepat dalam hal mengedit suatu objek yang sudah di seleksi
 untuk melakukan Fokus pada Object dan Local Editing ini cuma ada dua tombol yaitu tombol dot (.) dan tombol divide (/)
 untuk mempraktekkan nya kita coba lihat pada gambar GIF dibawah ini agar jelas
untuk praktek pada gambar dibawah ini saya seleksi kubusnya lalu tekan tombol dot
tombol dot pada blender
praktek satu lagi dengan seleksi kamera lalu tekan tombol dot
tombol dot pada blender

 untuk tombol divide (/) hampir sama dengan gambar diatas yang menekan tombol dot cuma bedanya saat kita menekan tombol divide (/) cuma objek yang diseleksi lah yang bisa di edit


 waduh sepertinya sudah terlalu banyak ganbar yah hehehe baik lah sampai ketemu lagi di lain waktu cukup sekian dahulu dalam menjelaskan navigasi keyboard dalam blender

jangan berkomentar berbau SARA dan SPAM

Komentar disqus
Komentar Facebook